Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Karang Taruna Kecamatan Kutawaluya Karawang

Karawang-Bertempat di Kecamatan Kutawaluya Kabupaten Karawang digelar acara pelantikan pengurus Karang Taruna Kecamatan Kutawaluya Masa Bhakti 2022-2027, Selasa (08/01/2022).

Acara dihadiri dan disaksikan oleh Camat Kutawaluya H. Rohman Selaku Pembina Umum, Kepala Desa serta Para pengurus Karang Taruna Kabupaten, serta para tamu undangan lainnya.

Kegiatan berjalan lancar sesuai dengan rundown acara yang sudah di persiapkan dan menerapkan protokol Kesehatan Covid-19 sesuai anjuran pemerintah. Peserta dan tamu undangan sebelum masuk melakukan, cuci tangan, dan diberikan masker.

Dalam Sambutannya Camat Kutawaluya, mengatakan bahwa karang taruna sebagai wadah pengembangan generasi muda yang tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial.

Oleh karena itu, kepengurusan karang taruna ini diharapkan dapat menggali aspek yang menyangkut permasalahan kesejahteraan sosial di masing-masing wilayah sesuai karakteristik yang ada, sekaligus menghasilkan rumusan, model maupun strategi penanganan permasalahan sosial ke depan secara bertahap tapi pasti.

Ketua Karang Taruna terpilih Asep Sopian mengucapkan terima kasih kepada Camat Kutawaluya yang sudah bisa hadir dan menyaksikan pelantikan pengurus karang taruna kecamatan Kutawaluya. Asep mengatakan saling bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah merupakan salah satu cara terbaik dalam mensukseskan program prioritas yang akan dijalankan dalam mewujudkan Karawang yang MAJU.

Asep menambahkan Moto Karang Taruna yang baru adalah “MEMBANGUN GENERASI MUDA YANG BERMARTABAT”. Karang taruna Kecamatan Kutawaluya mempunyai tugas Mengembangkan potensi generasi muda, serta berperan aktif dalam penanggulangan permasalahan sosial, oleh karena itu kami akan mengadakan pembinaan kepada karang taruna di desa-desa yang berada di Kecamatan Kutawaluya.

“Ketua Karang taruna Kecamatan Kutawaluya, akan melanjutkan program yang sudah berjalan seperti dana kematian, pentas seni budaya serta gagasan untuk jangka panjang dari 12 desa di kecamatan kutawaluya.” pungkasnya.(Lala)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *